Dulu Nge-Band, Sekarang Bangun Startup
EntrepreneurKreatif.Com-Ternyata tidak mudah untuk selalu menulis di blog setiap hari. tapi, saya selalu berusaha istiqomah dalam menulis, meski harus di-rapel. Hari ini, Senin, 29 Mei 2017 bertepatan dengan 3 Ramadhan 1438 H. Saya mengirim berita ke Pemimpin Redaksi di Jakarta tentang MyAgro, startup company baru asal Pontianak yang berhasil menjadi juara kedua dalam ajang Startup Insight di Singapura. Kompetisi bergengsi itu diikuti oleh 3 negara; Singapura (Juara 1), Indonesia (Juara 2) dan Malaysia (Juara 3). Indonesia diikuti oleh beberapa kota seperti Pontianak, Batam, Jakarta, dan Surabaya.
Uray Tiar Fahrozi (kaos putih berkacamata) pemilik startup company MyAgro yang bergerak di bidang pertanian dan peternakan |
anak muda sekarang-khususnya para lelaki-dulu sangat bangga jika bisa punya band bersama teman-temannya, apalagi jaman SMA dulu. Biar muka nggak cakep, otak nggak encer, dompet nggak tebal, asal punya band sendiri-apalagi menjadi vokalis, ditangggung cewek-cewek pada ngejar. Ya. Itu dulu, era 80-90 an. Tapi sekarang, apalagi tahun 2015 ke atas, para mahasiswa Indonesia, terutama anak IT, biar nggak kece, duit kost sering telat bayar, asal mampu bangun startup digital sejak kuliah, rasanya sudah bisa jadi modal buat presentasi di depan calon mertua. Jiahahahaha!
Lihatlah anak-anak muda Indonesia saat ini, mereka berebut mendirikan startup company kecil-kecilan bersama teman-temannya. Para anak muda kreatif itu kini begitu bangga bisa punya perusahaan digital company milik sendiri.Zaman telah berubah, yang dulu nge-band, sekarang bangun startup, bro!
No comments:
Post a Comment