Header Ads

Aplikasi Spotify Raih 100 Juta Pengunduh di Tanah Air

EntrepreneurKreatif.Com-Baru tiga bulan sejak dirilis resmi, Spotify Indonesia  sudah diterima baik oleh masyarakat. Kondisi ini kemudian membawa Indonesia sebagai salah satu negara dengan perkembangan Spotify tercepat. kehadiran Spotify secara resmi di Indonesia merupakan salah satu highlight terbesar tahun 2016 ini. Layanan streaming musik asal Swedia tersebut sudah dinanti-nanti sejak lama, dan pencapaiannya di Indonesia sejauh ini bisa dibilang cukup fenomenal.

Dalam kurun waktu lebih dari tiga bulan, jumlah pengguna aktif Spotify dilaporkan telah menembus angka 100 juta, meliputi pelanggan paket Free dan Premium. Peningkatannya cukup signifikan dari total 75 juta pengguna di tahun kemarin.  Menurut penghitungan Spotify sendiri, setiap bulannya ada sekitar 1,8 juta pengguna baru yang mendaftar, dan 30 persen di antaranya memilih berlangganan paket Premium. Spotify sejauh ini belum punya angka pasti terkait jumlah pelanggan paket Premium-nya sekarang, namun berdasarkan laporan di bulan Maret jumlahnya berkisar 30 juta pelanggan berbayar.

Konsumen tanah air tercatat telah menghabiskan waktu hampir 20 juta jam atau 1.165 miliar menit untuk menikmati musik suguhan Spotify. Setiap harinya, pengguna menghabiskan rata-rata 90 menit untuk streaming musik di Spotify. Jam-jam yang sering adalah antara jam 12 siang sampai 4 sore, dan jam 8 sampai jam 11 malam.


sumber: eluniversal.com.mx


Pihak Spotify sendiri mengakui bahwa Indonesia merupakan salah satu negara dengan pertumbuhan pengguna tercepat di Asia Tenggara. Spotify tidak mengungkapkan jumlah pengguna maupun pelanggan paket berbayarnya yang berasal dari Indonesia, namun pastinya Spotify merupakan salah satu layanan streaming musik favorit di nusantara.

Sunita Kaur, Managing Director Spotify Asia melihat, orang Indonesia sangat mencintai musik mereka, khususnya apabila tersedia dalam sebuah layanan yang dapat menyatukan publik dan komunitas secara bersamaan. Beberapa playlist yang paling sering didengarkan oleh pengguna di Indonesia, termasuk Top Hits Indonesia, Kopikustik dan Generasi Galau.  Playlist macam “Generasi Galau” terbukti menjadi salah satu yang paling sering didengarkan oleh pengguna di Indonesia. Artis yang paling banyak didengar lagunya dalam kurun waktu tiga bulan terakhir adalah Justin Bieber, sedangkan lagu yang paling sering didengarkan adalah Don’t Let Me Down dari The Chainsmokers.

“Indonesia merupakan salah satu negara dengan perkembangan tercepat untuk Spotify di Asia Tenggara. Sejak kami hadir untuk pertama kalinya, kami secara cepat telah menjadi favorit pengguna di Indonesia untuk mendengarkan layanan musik streaming secara gratis. Kami merasa senang melihat pertumbuhan yang semakin besar ini,” ungkap Sunita Kaur dalam keterangan resminya, Rabu (20/7).

Di sisi lain, variasi metode pembayaran yang ditawarkan Spotify menjadi solusi bagi mereka yang ingin menikmati layanan bebas iklan namun tidak memiliki kartu kredit. Tarif berlangganannya pun juga sudah disesuaikan dengan kantong pengguna tanah air. Di AS, tarif Spotify Premium adalah $10, sedangkan di Indonesia tarifnya cuma Rp 50 ribu saja – atau Rp 79 ribu untuk enam orang sekaligus dengan pilihan  paket Family.

Andalkan Fitur Discover Weekly

Dari segi fitur, Spotify juga peduli akan perkembangannya di Indonesia. Beberapa waktu yang lalu, pengguna Spotify di tanah air sudah bisa menikmati fitur Discover Weekly yang pada dasarnya merupakan sebuah playlistcustom berdurasi kurang lebih 2 jam.

Discover Weekly ini diperbarui setiap Senin pagi, yang mana pengguna akan menjumpai deretan lagu yang disusun berdasarkan musik yang sering mereka dengarkan dan mereka sukai. Discover Weekly bisa ditemukan pada halaman utama menu playlist. Karena selalu diperbarui setiap minggu, kita jangan sampai lupa untuk menyimpan lagu-lagu favorit sebelum sepekan berakhir karena lagu-lagu tersebut akan diganti dengan yang ‘fresh‘ di hari Senin depan.

Sumber: thetanjungpuratimes.com , dailysocial.id

No comments:

Powered by Blogger.