Header Ads

Shoelicious, the Happiest Place for Your Shoes

Outlet penjualan sepatu yang semakin marak di Pontianak, mendorong Gerry Sugianto berpikir keras untuk membuka startup business yang tentunya berbeda. Konsep laundry sepatu pun terbesit di benak Gerry sehingga ia mendirikan ‘Shoelicious’.

Shoelicious didirikan di Pontianak pada Maret 2015. Saat itu, Gerry yang tergabung di komunitas Indo Runners Pontianak mencoba menawarkan jasa pencucian sepatu olahraga ke teman-temannya di komunitas tersebut. Sekitar Juli 2015, Shoelicious bekerjasama dengan Swales Barber Shop yang berlokasi di Jl. Putri Daranante, Pontianak. Saat ini, Shoelicious sudah mempunyai tiga cabang di Pontianak dengan dengan total enam orang karyawan.

Shoelicious menawarkan tiga jenis service, yaitu pencucian, pewarnaan ulang sepatu yang sudah usang, dan customize sepatu. Selain itu tiga jenis service tersebut, Gerry juga memulai produksi dengan merk Shoelicious.

Shoelicious terkenal sangat detail dalam membersihkan sepatu pelanggannya. Gerry juga menawarkan jasa fresh cleaning, di mana pelanggan dapat menunggu selama 15 menit untuk proses pembersihan sepatu. Gerry pun mengaku bisa mendapat omzet Rp 10juta – Rp 15juta setiap bulannya.
sumber foto: entrepreneur.bisnis.com

Gerry tidak menutup kemungkinan adanya pesanan dari luar Pontianak. Bahkan, Shoelicious juga biasa menerima pesanan dari Pulau Jawa. Sistemnya adalah pelanggan harus mengirimkan sepatunya ke Pontianak dengan menggunakan jasa ekspedisi, setelah proses laundry selesai, sepatu akan dikirim balik ke pemiliknya. Memang agak kurang efektif, namun setidaknya pelanggan merasa puas dengan pelayanan yang diberikan oleh Shoelicious.
Gerry pun mempunyai impian untuk membuka beberapa gerai Shoelicious di luar Pontianak, dengan tujuan untuk memperluas cakupan bisnisnya dan tentu saja mendapatkan customer yang lebih banyak lagi.
NB: artikel ini pernah ditulis oleh Vivi Al-Hinduan untuk  http://jurnalekonomi.co.id


No comments:

Powered by Blogger.