Header Ads

Aksesoris Karya Anak Pontianak Berhasil Menembus Chicago

EkonomiKreatif.Com –Gusti Aditiarakhman memulai bisnis aksesoris pada tahun 2015. Awalnya ia membuat sendiri cincin dengan tema Rock n’ Roll dan ditawarkan melalui media sosial Instagram. Produk Conduct Metalworks karyanya ternyata mampu menarik perhatian Mike Ficner, seorang petinggi dalam komunitas Bearded Villains. Mike pun mengundang Adit untuk datang ke Chicago dan membuat aksesoris untuk Bearded Villains.


foto: Facebook Gusti Aditiarakhman


Alumni Modern School of Design Yogyakarta ini pun semakin mantap melanjutkan bisnisnya. Kini, dalam waktu 4-6 minggu, ia bisa menghasilkan 100 buah produk untuk satu tema desain. Pelanggannya pun tidak terbatas di Indonesia saja, melainkan mencakup pasar global karena datang dari Malaysia hingga Amerika Serikat. Biasanya pemesan dari luar negeri tersebut bisa meminta dibuatkan hingga 50 buah per desain.

Selain menjalankan Conduct Metalworks, Adit juga membuat Designer Toys yang terbuat dari bahan clayProduk clay tersebut pernah digunakan oleh salah satu  Sculptor handal bernama Lusman Praharja dalam pembuatan miniatur Superman dengan skala 1:4.

foto: Facebook Gusti Aditiarakhman


Harga yang ditawarkan pun cenderung ramah dengan dompet untuk sebuah aksesoris atau mainan yang mempunyai kualitas tinggi. Untuk produk Designer Toys, Adit menjual di kisaran Rp150,000 – Rp300,000. Sementara untuk Produk Conduct Metalworks, ia menetapkan harga di kisaran Rp 650,000–Rp 750,000. Total omzet yang bisa didapat dari dua lini produk tersebut per bulannya bisa mencapai Rp 30 juta.


foto: Facebook Gusti Aditiarakhman



Adit pun berusaha menjaga untuk membatasi produk yang dibuatnya agar produknya tetap bersifat ekslusif. “Produk yang saya buat limited edition. Maksimal saya membuat produk Conduct Metalworks dan Designer Toys  hanya 10-50 buah saja,” ujarnya.

Bersama seorang temannya yang berasal dari Surabaya, Adit merencanakan untuk membuka toko Conduct Metalworks di negara Jerman.

Artikel ini pernah ditulis Vivi Al-Hinduan untuk JurnalEkonomi


1 comment:

Teguh Panglima said...

Selamat dan sukses ,..

Powered by Blogger.